Penghargaan Kepada Pendiri Kota Kapolda Riau Ziarahi Makam Marhum Pekan

    Penghargaan Kepada Pendiri Kota Kapolda Riau Ziarahi Makam Marhum Pekan
    Kapolda Riau Irjen Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H., bersama PJU Polda Riau menggelar Ziarah ke Komplek Makam Marhum Pekan (Pendiri Kota Pekanbaru)

    Pekanbaru, - Kapolda Riau Irjen Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H., bersama PJU Polda Riau menggelar Ziarah ke Komplek Makam Marhum Pekan (Pendiri Kota Pekanbaru) didampingi Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol. Dr. Pria Budi, S.I.K., M.H. bertempat di Masjid Raya Jln. Senapelan Kel. Kampung Bandar Kec. Senapelan Kota Pekanbaru. Minggu, (02/01/2022)

    Ziarah yang dilakukan Kapolda Riau merupakan bentuk penghargaan dan penghormatan serta mengenal kembali sejarah perjalanan para Pendiri Kota Pekanbaru yang telah berjasa terhadap berdirinya Kota Pekanbaru hingga saat ini.

    Dalam pelaksanaan yang berlangsung, perjalanan sejarah Makam Marhum dipaparkan oleh Juru Kunci Makam Marhum oleh Bapak. Dadang Irham, dilanjutkan dengan melakukan penaburan bunga di Makam Marhum Pekan (Pendiri Kota Pekanbaru).

    Setelah mendengarkan sejarah Makam Marhum, Kapolda Riau beserta rombongan yang didampingi oleh Kapolresta Pekanbaru melaksanakan Sholat Dhuha di Mesjid Raya Pekanbaru dan dilanjutkan makan bersama dengan pengurus Masjid Raya Pekanbaru.

    Selama kegiatan yang berlangsung tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat dalam mencegah penyebaran Covid-19 yang dapat menimbulkan cluster baru Covid-19 terutama Varian Omicron yang sudah masuk di Indonesia Khususnya di Kota Pekanbaru. (Mulyadi).

    Mulyadi,S.H,i.

    Mulyadi,S.H,i.

    Artikel Sebelumnya

    Diguyur Hujan, Irjen Iqbal Tetap Pimpin...

    Artikel Berikutnya

    Motor Anak Wartawan Senior Lesap Digondol...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya
    Korem 012/TU Sosialisasikan Pendaftaran Bintara TNI AD Gelombang II, Gratis dan Terbuka Untuk Semua

    Ikuti Kami